Mungkinkah Indonesia bangkit pada tahun 2020?

Sabtu, 25 Juni 2011

AKTIVITAS BELAJAR BAGI MHS PGSD (DUALMODE) MATA KULIAH PENGELOLAAN PENDIDIKAN 25 JUNI 2011

KERANGKA PEMAHAMAN MANAJEMEN SEKOLAH BAGI CALON-CALON GURU


Oleh: Cepi Triatna, S.Pd., M.Pd.



Manajemen sekolah dapat dikategorikan menjadi dua tingkatan, yaitu manajemen di tingkat sekolah dan manajemen di tingkat kelas. Manajemen sekolah dalah segala upaya untuk merencanakan, mengorganisasi, melaksanakan, mengevaluasi dan mengendalikan sumber daya sekolah untuk mencapai tujuan sekolah secara efektif dan efisien. Manajemen kelas adalah segala upaya yang dilakukan oleh guru untuk mengatur dan mendayagunakan segala sumber daya kelas untuk mencapai tujuan kelas secara efektif dan efisien.

Ukuran keberhasilan manajemen dijabarkan dalam dua kata, yaitu “efektif” dan “efisien.” Efektif memiliki arti sesuatu yang mengarah pada hasil yang berdaya guna atau mencapai hasil yang diharapkan/ditargetkan. Efisien mengandung arti manajemen mampu menghasilkan sesuatu yang tepat sasaran dilihat dari perbandingan sumber daya yang dicurahkan dengan hasil yang didapatkan.

Penguasaan manajemen sekolah dan manajemen kelas mengharuskan kita memahami terlebih dahulu apa tujuan yang harus dicapai, baik pada level sekolah maupun pada level kelas. Tujuan sekolah merupakan tujuan dari kelas-kelas. Tujuan sekolah adalah arah, haluan, maksud, atau tuntutan yang harus dipenuhi oleh pengelola sekolah. Tujuan kelas adalah tujuan kurikuler atau dikenal dengan tujuan pembelajaran.

Untuk memahami lebih jauh mengenai kerangka manajemen ini, silahkan simak gambar 1. di bawah ini. (bukalah situs ini!: 1) http://www.business.pitt.edu/katz/mba/academics/i/transformation.jpg
2)  http://www.selu.edu/acad_research/colleges/edu_hd/images/ConceptualFramework1.jpg

Berdasarkan kerangka di atas dapat dipahami bahwa mahasiswa Prodi PGSD sebagai calon guru SD harus mengetahui terlebih dahulu apa sebenarnya tujuan yang harus dicapai melalui proses pendidikan di SD. Untuk itu silahkah masing-masing dari Anda mengkaji secara kelompok mengenai standak kompetensi lulusan (SKL) untuk kelompok mata pelajaran dan mata pelajaran di SD.


Pengalaman belajar yang harus dilalui Mahasiswa:
1. Buatlah kelompok antara 3 atau 4 orang !
2. Rumuskan bagaimana profil lulusan SD ? apa saja yang harus dikuasai oleh lulusan SD?
3. Apa saja tahap-tahap yang harus dilakukan oleh kepala sekolah dan guru untuk menghasilkan lulusan SD sebagaimana dimaksud pada nomor 2?
4. Jika sudah selesai, silahkan dikirimkan pesannya ke facebook atau email ke: cepitriatna@gmail.com. Ingat, ini dikerjakan secara berkelompok.

--- T E R I M A   K A S I H ---

Tidak ada komentar: